Minggu, 27 Oktober 2013
Cara Membuat Kue Kering Keju Kelapa
Cara Membuat Kue Kering Keju (+) Kelapa adalah jenis kue kering yang paling gurih dari jenis lainnya yang bahkan mengalahkan kegurihan dan kerenyahan dari yang memiliki tambahan kacang giling di dalamnya. Mengapa tidak, rasa keju yang sudah gurih dan nikmat ditambahkan lagi kelapa di dalamnya yang melipatgandakan rasa gurihnya. Ini dilakukan selain karena untuk alasan tersebut juga karena tampilannya yang akan semakin menggoda apalagi di double dengan taburan keju parut di atasnya. Sudah bisa dipastikan bahwa siapa saja yang melihatnya akan tergoda memakannya atau membelinya jika itu dipajang di toko kue.
Kalau kamu mau kamu juga bisa membaca resep lainnya soal kue kering di bawah ini :
- Cara Membuat Kue Kering (Kue Nastar)
- Cara Membuat Kue Kering (Kue Coklat)
- Cara Membuat Kue Kering (Kue Kacang)
- Cara Membuat Kue Kering (Kue Keju) (sama dg halaman ini)
Sebelum kita mulai belajar cara membuat kue kering keju, ada baiknya kita bicara sedikit soal prospek dan cara bisnis dari usaha makanan atau kuliner yang satu ini. Banyak yang bilang kalau bisnis itu sulit, apalagi kalau harus berurusan dengan masalah pemasaran atau marketing sehingga terkadang ada ibu rumah tangga yang ingin berbisnis kue kering ini jadinya mengurungkan niatnya. Untuk itu saya ingin memberikan tipsnya. Untuk Cara pemasaran ada baiknya kamu gunakan distributor saja yang bisa menjangkau seluruh daerah dan swalayan di kotamu. Cara ini tergolong manjur dalam menjual dalam jumlah besar, sekalipun dari segi keuntungan memang lebih sedikit dari pada dijual sendiri karena keuntungan anda harus dikurangi dari upah yang diberikan kepada distributor. Sedankan untuk pekerjanya kamu tidak usah khawatir karena disekitar rumahmu tentu ada banyak sekali ibu-ibu yang menganggur, cukup kamu bayar mereka setiap kali produknya terjual dan jangan dibayar perbulan dulu untuk sementara guna mengontrol modal pembelian bahan anda. Tapi kalau sudah berkembang, tak ada salahnya digaji bulanan.
Kue Kering Keju Kelapa |
Bahan Pembuatan Kue Kering Keju Kelapa
- 20 gr kelapa yang sudah diparut dan disangrai sampai renyah
- 225 gr terigu yang sudah diayak (baiknya pilih yang berprotein rendah)
- 50-gr keju diparut dari yang berbentuk kotak
- 1 telur ayam yang dikocok lepas (kuningnya saja)
- 150 gr mentega / margarin
- 1 sdm gula pasir yang dihaluskan dengan blender kering.
- 1 kuning tlr ayam untuk olesannya nanti
- 1/2 sdt baking powder (produk kemasan)
- 1/2-sdt garam dapur halus
- Satukan semua bahan, seperti gula halus, margarin dan garam lalu Kocok bahan-bahan tersebut kira-kira 3 menit. Tidak usah lama. lalu tambahkan lagi kuning telur sambil terus diaduk dikocok hingga rata adonan kue keringnya.
- Masukkan terigu bersama baking powder, tapi sebaiknya bahan ini di ayak terus agar tak ada kotoran yang ikut. lalu diaduk terus sampai rata. Nah, langkah selanjutnya masukkan kelapa kering dan keju kotak parut lalu campur rata lagi sampai tercampur baik.
- Sesudah adonan kalis dan gampang dibentuk, setelah itu tinggal bentuk saja hasil pembuatan adonan kue kering tersebut menjadi bulatan berbentuk oval yang sama ukuran dan besarnya. Dan taruh di atas loyang oven yang sudah diberi margarin untuk anti lengketnya.
- Beri pada permukaan kue kering yang akan dipanggang dengan hasil kocokan kuning telur. Panggang selama tiga puluh (30) menit dengan panas 150 derajat. Tapi jika memakai oven biasa dan kamu tidak tahu mengukur suhunya maka sebaiknya cukup gunakan api sedang saja.
- Terakhir, ambil kue kering keju yang sudah matang dari pemanggangan dan kue pun siap dihidangkan untuk keluarga atau dijual ke pelanggan tetap. Dan agar kue kejunya dapat tetap renyah, maka ada baiknya dan bahkan wajib dibuarkan diudara terbuka terlebih dahulu hingga dingin betul (tapi jangan sampai sehari) dan baru jika sudah dingin disimpan dalam toples
- Cara membuat Facebook Baru
- Cara Download Video Youtube dengan dan tanpa Software
- Cara Menggunakan Pashmina Panjang Modern
- Cara Membuat Blogger Sendiri Keren tapi .com
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar